Rabu, Januari 31, 2018

Cara Mudah Menghilangkan Bau Mulut

Cara Mudah Menghilangkan Bau Mulut. Bau mulut adalah salah satu masalah yang serius bagi semua orang. Akibat dari bau mulut yang tidak sedap bisa mengurangi rasa percaya diri ketika berkomunikasi dan bertemu dengan banyak orang.

Banyak hal yang dapat mengakibatkan timbulnya bau mulut yang tidak sedap ini. Jika Anda saat ini tengah mengalaminya, jangan khawatir sebab Mommy Baiti akan mengulas lebih jauh tentang cara mudah menghilangkan bau mulut.

Bau mulut yang tidak sedap dapat dialami oleh siapa saja dan banyak hal yang dapat menimbulkan bau tidak sedap pada mulut kita. Untuk mengetahui apakah mulut atau nafas kita bau, bisa menggunakan cara yang sederhana saja.

Cara yang pertama yaitu dengan menghembuskan nafas melalui mulut ke telapak tangan sehingga kita bisa merasakan nafas kita sendiri. Silahkan baca juga : Cara menghitamkan rambut dengan mudah dan alami.

Atau menggunakan cara yang kedua yaitu dengan cara menjilat telapak tangan kita sendiri, dan setelah air liur mengering cium apakah bau atau tidak. Jika menghasilkan bau yang menyengat menandakan bahwa Anda punya masalah dengan bau mulut.

Hal yang biasa dilakukan untuk mengusir bau mulut tidak sedap adalah dengan rutin menggosok gigi dengan harapan untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang tertinggal di gigi.

Ada juga yang menghilangkan bau mulut dengan cara mengunyah permen karet atau menggunakan mouthwash / obat kumur. Pada artikel ini, Mommy Baiti akan menyuguhkan cara mudah menghilangkan bau mulut.

Penyebab Timbulnya Bau Mulut


Jika dengan menggunakan dua acara di atas dan ternyata tidak menimbulkan bau mulut yang tidak sedap, maka tidak ada yang perlu dirisaukan. Namun jika yang terjadi sebaliknya, maka haruslah dicari titik permasalahan mengapa bau mulut ini bisa terjadi.



Langkah pertama adalah menemukan permasalahan terlebih dahulu penyebab dari munculnya bau mulut. Tujuannya adalah agar dapat menemukan solusi yang tepat atas masalah tersebut. Beberapa penyebab timbulnya bau mulut antara lain yaitu :

1. Kurangnya minum air

Kurangnya minum air bisa mengakibatkan terjadinya dehidrasi. Di samping itu juga tubuh akan terasa haus hingga mengakibatkan mulut kering dan akhirnya menimbulkan bau mulut.

Hal ini dikarenakan tubuh mengalami kekurangan cairan sehingga produksi air liur pun akan mengalami penurunanan, yang mana air liur ini berfungsi untuk membersihkan segala bakteri yang ada pada mulut. Untuk menanggulanginya, sebaiknya perbanyak minum air putih sesuai anjuran atau minimal dua liter setiap harinya.

2. Merokok

Merokok adalah merupakan kebiasaan yang buruk karena dapat merugikan kesehatan diri sendiri. Merokok juga dapat mengakibatkan terganggunya system pernafasan, mulut jadi kering hingga menimbulkan bau tidak sedap.

Bahaya lain dari merokok adalah dapat mengakibatkan serangan jantung dan kanker. Selain itu, akibat dari kebiasaan merokok yang terus menerus adalah dapat menjadikan gigi dan gusi berubah warna, yang mana jika dibiarkan berkelanjutan akan mengakibatkan kerusakan gigi dan gusi tersebut.

3. Gigi dan lidah yang kurang bersih

Faktor penting dalam hal bau mulut adalah kondisi dan keadaan gigi serta gusi. Sebagian besar penderita bau mulut ini disebabkan oleh kondisi gigi dan gusi yang kurang terawat kebersihannya.

Sisa makanan yang menempel dan menumpuk pada sela-sela gigi harus mendapatkan perhatian tersendiri. Karena jika hal ini dibiarkan terus menerus akan mengakibatkan sisa-sisa makanan tersebut menjadi makanan bakteri dan menjadi tempat perkembangbiakan bakteri.

Karena bakteri sangat menyukai tempat yang seperti pada mulut karena mulut merupakan tempat yang hangat dan lembab. Sebaiknya secara rutin menggogok gigi minimila dua kali setiap hari dan membersihkan sela-sela gigi setiap sehabis makan agar gigi dan mulut senantiasa terjaga kebersihannya.

Lalu bagaimana dengan lidah kita? Mengapa lidah bisa menyebabkan bau mulut juga?


Perlu diketahui bahwa bakteri dapat hidup dan bertahan hidup di belakan lidah meskipun tanpa oksigen. Oleh karena itu pada saat menggosok gigi sebaiknya jangan hanya terfokus pada giginya saja, sapulah dengan lembut lidah menggunakan sikat gigi serta berkumur agar kotoran di bawah lidah ikut terbuang.

4. Tingginya kadar asam lambung

Penyebab bau mulut selanjutnya adalah tingginya kadar asam lambung. Ketika kandungan asam lambung meningkat, yang terjadi adalah akan sering bersendawa dan inilah yang dapat menyebabakan munculnya bau mulut.

Pasalnya aroma asam lambung yang keluar dari mulut biasanya mirip dengan aroma asam cuka, sehingga jarang yang mengetahui bahwa asam lambung dapat menyebabkan bau mulut.

Oleh karena itu bagi Anda yang sering mengalami penyakit maag, sebaiknya mengurangi makanan yang bisa menjadi pemicu naiknya asam lambung.

5. Konsumsi Makanan

Jika hal yang berhubungan dengan mulut, salah satunya adalah mengenai apa yang kita makan atau konsumsi. Bau mulut dapat muncul setelah kita mengkonsumsi jenis makanan yang berbau menyengat atau tidak sedap, misalnya saja petai, jengkol, dll.

Tidak menjadi soal berapapun yang di makan, namun sesaat setelah selesai makan sebaiknya langsung membersihkan mulut dengan cara menggosok gigi ataupun dengan berkumur agar kondisi mulut menjadi bersih kembali dan tidak berbau.

6. Infeksi sinus

Sinus jika terkena infeksi maka akan memicu munculnya aroma tidak sedap dari dalam mulut. Dan solusi atas permasalahan ini adalah dengan antibiotik.

Namun untuk menghindari efek negative atas penggunaaan antibiotic adalah sebaiknya dalam menggunakannya harus dengan resep atau pengawasan dokter.

7. Radang tenggorokan

Penyebab munculnya bau mulut tidak sedap adalah radang tenggorokan pada bagian amandel yang disebabkan oleh adanya produksi butiran-butiran kalsium akibat dari oleh infeksi amandel.

Sebagai solusinya adalah dengan berkumur-kumur menggunakan air garam supaya bakteri di dalam mulut cepat hilang.

Cara Mudah Menghilangkan Bau Mulut


Mempunyai mulut dan nafas yang segar adalah dambaan bagi setiap orang. Disamping menandakan terjaga kesehatannya juga akan menambah kepercayaan diri ketika bergaul dan bersosialisasi. Jika saat ini sedang mempunyai masalah dengan bau mulut, janganlah berkecil hati.

Karena ada banyak cara mudah menghilangkan bau mulut yang bisa di coba, diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Rutin menggosok gigi

Menggosok gigi adalah cara yang paling mudah dan biasa dilakukan untuk menghilangkan bau mulut yang tidak sedap. Dengan menggosok gigi minimal dua kali sehari akan membantu menghilangkan kotoran sisa-sisa makanan.

Selain itu, menggosok gigi juga akan menggerus karang gigi yang menempel pada gigi sebagai salah satu penyebab timbulnya bau mulut. Sebaiknya pilih pasta gigi khusus yang mengandung mouthwash, agar dapat membantu menyegarkan mulut dan nafas Anda.

2. Perbanyak minum air putih

Kekurangan cairan bisa mengakibatkan mulut menjadi kering dan yang parah adalah dehidrasi. Kondisi mulut kering akan sangat mudah dapat menimbulkan bau mulut yang tidak sedap.

Oleh karena itu penuhilah kebutuhan cairan setiap harinya dengan cara memperbanyak minum air putih setidaknya dua liter setiap harinya. Silahkan baca juga manfaat air putih untuk kesehatan.

3. Menggunakan daun sirih

Cara menghilangkan bau mulut selanjutnya adalah dengan memanfaatkan daun sirih. Caranya adalah dengan mengambil beberapa lembar daun sirih kemudian merendamnya menggunakan air hangat.

Selanjutnya adalah menggunakan air rendaman tersebut untuk berkumur-kumur. Cara ini bisa dilakukan secara rutin setiap harinya untuk menghilangkan bau mulut yang tidak sedap.

4. Menggunakan benang gigi

Penggunaan benang gigi dapat membantu menghilangkan karang gigi yang dapat menyebabkan bau mulut. Benang gigi juga diperlukan sebagai pendamping dari aktifitas gosok gigi agar gigi lebih bersih.

Namun benang gigi kadang dilupakan padahal benang gigi dapat membantu kita untuk menjangkau sisa makanan di sela-sela gigi yang tidak dapat dijangkau oleh sikat gigi.

Tidak ada salahnya jika mulai sekarang menggunakan benang gigi untuk gigi yang lebih putih dan bersih. Baca juga : Cara mencegah agar gigi tidak berwarna kuning.

5. Apel

Rasanya setiap orang suka dengan buah apel ini. Buah apel selain rasanya yang enak ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bau mulut.

Pasalnya buah apel berperan sebagai pembersih alami mulut sehingga sangat cocok jika di makan setelah selesai makan sebagai makanan penutup atau pencuci mulut.

6. Jahe

Jahe selain sebagai rempah-rempah untuk penghangat tubuh juga bisa dijadikan sebagai alternatif untuk menghilangkan bau mulut yang membandel.

Hal ini dikarenakan pada jahe mengandung senyawa anti bakteri gingerol yang telah terbukti ampuh dalam membunuh bakteri dan mikroba penyebab bau mulut.

7. Kayu manis

Kayu manis mempunyai aroma yang sangat harum sehingga dapat dimanfaatkan sebagai untuk menghilangkan bau mulut.

Kayu manis ini mempunyai senyawa cinnamic aldehyde atau sejenis minyak alami yang mempunyai kemampuan untuk membunuh bakteri di mulut serta sekaligus sebagai penyegar nafas.

8. Teh hijau

Pada teh hijau mempunyai kandungan senyawa polifenol khususnya catechin yang mampu mengurangi bau mulut. Oleh karena itu teh hijau selain nikmat untuk di seduh juga biasa digunakan untuk menghilangkan bau mulut dan menyegarkan nafas.

9. Menggunakan mouthwash

Mouthwash bisa dengan mudah ditemukan di pasaran dengan berbagai ragam merk. Mouthwash juga bisa membantu menghilangkan bau mulut dengan cepat.

Dalam memilih mouthwash sebaiknya pilihlah yang tidak terlalu keras agar kesehatan gigi tetap terjaga.

10. Berhenti merokok

Merokok dapat merugikan kesehatan, peringatan seperti ini sudah biasa kita temukan pada bungkus rokok sendiri. Merokok sebagai sebuah kebiasaan dapat membuat kondisi mulut menjadi kering dan mengakibatkan bau mulut serta nafas tidak lagi segar.

Cara menghilangkan bau mulut salah satunya adalah dengan berhenti merokok dan bergaya hidup sehat.

Jangan lewatkan artikel berikut ini ya :

Terdapat banyak cara menghilangkan bau mulut seperti tersebut di atas yang bisa dilakukan secara rutin dan pastinya aman untuk kesehatan karena ini adalah cara yang alami.

Jika sahabat Mommy Baiti mempunyai cara yang lain, sudilah kiranya untuk berbagi yang bisa ditambahkan pada kolom komentar. Semoga bermanfaat.