Halo moms, apa kabarnya? Semoga semuanya sehat selalu dan bisa melewati masa-masa sulit karena pandemi ini ya, aamiin. Oiya moms, akhir-akhir ini banyak yang pertanyaan terkait dengan bagaimana cara menggunakan layanan tanya Veronika asisten virtual dari Telkomsel. Nah, apakah sahabat Mommy baiti sudah tahu cara menggunakannya? Kalau belum silahkan disimak lanjutannya ya moms.
Jadi layanan Tanya Veronika ini adalah persembahan dari Telkomsel untuk para pelanggannya agar lebih mudah dalam mendapatkan informasi yang dibutuhkannya. Sebagai pengguna layanan dari operator selular, hal yang paling biasa kita lakukan adalah cek sisa pulsa dan juga cek paket internet. iya kan moms?
Menariknya disini adalah kebutuhan informasi seperti contoh tersebut diatas kini oleh Telkomsel dikemas secara apik dengan berbasis chatting. Ini mampu memberikan pengalaman baru bagi penggunanya. Sebenarnya apa dan bagaimana layanan tanya Veronika asisten virtual dari Telkomsel ini? Mari kita simak lebih lanjut moms.
Layanan Tanya Veronika
Fitur layanan tanya Veronika asisten virtual ini merupakan inovasi Telkomsel dalam menghadirkan sebuah layanan yang melibatkan teknologi terkini. Layanan digital berbasis chatting ini bisa digunakan oleh semua pelanggan Telkomsel Kecuali pelanggan kartuHalo corporate dan pengguna nomor tambahan. Pelanggan bisa memanfaatkannya untuk :
- cek pulsa
- cek sisa kuota internet
- tukar Poin Telkomsel
- beli paket internet
- Informasi saldo T-Cash
- Top-up Pulsa Prabayar
- menemukan lokasi GraPARI terdekat
- informasi lainnya terkait produk dan layanan dari Telkomsel
- dan lainnya.
Cara Menggunakan Layanan Tanya Veronika Asisten Virtual Telkomsel
Berupaya untuk selalu memberikan kemudahan bagi pelanggannya, Telkomsel membuka lebar jalan akses ke layanan tanya Veronika. Di awal peluncuran asisten virtual Telkomsel yaitu pada tanggal 24 Agustus 2017 hanya tersedia tiga platform saja untuk bisa mengakses Veronika, kini telah berkembang lebih banyak lagi, yaitu :
1. Situs resmi Telkomsel
Layanan tanya Veronika asisten virtual bisa diakses melalui situs resmi Telkomsel yaitu www.telkomsel.com sehingga sangat cocok bagi pelanggan yang lebih senang berselancar menggunakan laptop atau PC. Selain itu, dalam situs resmi Telkomsel ini juga terdapat informasi lainnya seperti profil perusahaan, inovasi dan juga beragam informasi menarik lainnya terkait dengan produk dan layanan dari Telkomsel.
2. Aplikasi MyTelkomsel
Layanan Tanya Veronika juga bisa diakses melalui aplikasi MyTelkomsel yang bisa ditemukan baik untuk pengguna Android maupun iOS. Dalam aplikasi ini juga menyediakan beragam layanan dan fitur keren seperti untuk menampilkan jumlah pulsa, pembelian paket internet dan lainnya.
3. Aplikasi LINE
Aplikasi LINE merupakan salah satu aplikasi dengan pengguna yang sangat besar termasuk di Indonesia, terutama oleh para kalangan remaja. Dan tidak salah kiranya Telkomsel melibatkannya untuk bisa digunakan untuk mengakses layanannya tersebut.
4. WhatsApp
Kalau aplikasi yang satu ini tentu sahabat Mommy Baiti sudah tidak asing lagi ya karena aplikasi WhatsApp ini terpasang di hampir semua smartphone. Untuk memudahkan pelanggannya, Telkomsel menggandengnya untuk dapat menggunakan layanan tanya Veronika asisten virtual Telkomsel melalui Chat di WhatsApp. Pelanggan bisa langsung menghubungi Veronika dengan melakukan chat ke nomor +6281111111111.
5. Aplikasi Telegram
Aplikasi Telegram bukanlah aplikasi baru, namun penggunanya semakin meningkat setiap harinya. Aplikasi ini mempunyai fitur-fitur yang mirip dengan aplikasi WhatsApp meskipun mempunyai keunggulan tersendiri. Kabar baiknya, pengguna aplikasi Telegram ini juga bisa menggunakannya untuk terhubung dengan layanan tanya Veronika asisten virtual dari Telkomsel.
6. Facebook Messenger
Selanjutnya ada Facebook Messenger yang pastinya sudah sangat familiar sekali ya moms. Telkomsel tetap mempertahankan platform ini untuk tetap ada agar pelanggan bisa terhubung dengan Veronika sang asisten virtual pelanggan Telkomsel.
Untuk mengawali percakapan, pelanggan bisa denganmenyapanya dengan mengetikkan kata Hai dan bisa juga kata Halo. Sedangkan untuk mengakhiri atau beralih ke menu lain, bisa dengan mengetikkan kata batal atau cancel.
Kesimpulan
Kehadiran fitur layanan tanya Veronika asisten virtual dari Telkomsel ini terasa sekali sangat membantu pelanggan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan mudah dan cepat. Sepanjang menggunakan layanan ini, Mommy Baiti tidak menemui kendala yang berarti, dan terasa sangat menyenangkan sekali saat berinteraksi dengan Veronika. Sudah mencobanya moms?